Google

Jumat, 11 Januari 2008

Harga CPO di Malaysia Capai Rekor

Harga kontrak minyak sawit di Malaysia mencatat rekor dipicu perkiraan kenaikan permintaan yang mungkin melampaui pasokan.
Jumat, 11 Januari 2008

Harga minyak sawit untuk pengiriman Maret naik 40 ringgit (+1,3%) menjadi 3.241 ringgit (US$995) per ton di Malaysia Derivatives Exchange. Kontrak itu diperdagangkan 3.240 ringgit pada pkl. 11:02 waktu setempat.

Minyak sawit merupakan bahan pengganti utama minyak kedelai, yang meningkat 0,5% menjadi 51,53 sen per pound dalam perdagangan di Chicago Board of Trade.

Harga minyak kedelai untuk pengiriman Mei di Dalian Commodity Exchange, China, naik mencapai rekor 10.696 yuan (US$1.472) per ton sebelum diperdagangkan di level 10.650 yuan pada pkl. 10:59 waktu Beijing.

Sumber : bisnis.com

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Berkah dan rezeki untuk perusahaan perkebunan sawit.

Efek negatif adalah harga minyak goreng akan naik lagi.....

Anonim mengatakan...

Pemerintah harusnya ikut menikmati kenaikan harga CPO ini.

Arsip Blog